Senin, 05 Maret 2012

Interoperability

Salam Kebangsaan...
Menurut Merriam-Webster Dictionary arti kata Interoperability adalah kemampuan dari sebuah sistem untuk menjadi sebuah sistem senjata agar dapat berpadu dan bekerja dengan bagian dari sebuah sistem yang lain. Pada dasarnya sistem senjata merupakan gabungan dari sub-sub sistem yang berpadu sehingga menjadi sebuah kekuatan yang sangat besar dan memiliki daya kejut yang sangat tinggi. Kelemahan sebuah sistem senjata dapat terjadi bilamana sub-sub sistem yang ada tidak dapat berpadu dengan baik sehingga tidak dapat ditindaklanjuti dengan optimal dan akhirnya menjadi mubazir. Kesalahan yang sering terjadi adalah ketika sebuah sistem senjata tidak dapat interoperable dengan sistem senjata yang lain karena tidak ada kesesuaian peralatan dan waktu. Unsur Laut seharusnya dapat memberikan informasi yang akurat kepada unsur-unsur di darat dan udara serta dapat mengkoordinasikan semua unsur dalam sebuah operasi begitu pula sebaliknya. Dengan kata lain unsur yang berada di laut harus dapat berkomunikasi dengan Command Center di darat dan unsur udara yang sedang beroperasi dan seluruh sistem senjata yang digelar saat itu. Bila perlu unsur terdepan yang berada di darat pun harus dapat mengkoordinasikan serangan pesawat tempur terhadap sebuah sasaran. Dengan demikian interoperability dapat menyederhanakan rentang kendali dalam sebuah operasi tanpa mengabaikan chain of command itu sendiri.